CARI LEWAT GOOGLE



SUARA HATI INSAN CATUR





Selamat Vishy Anand, Hebat Anda Akhirnya Bisa Menaklukkan Pecatur Jagoan Rusia Vladimir Kramnik Di WCC 2008

Turnamen Catur paling bergengsi di tahun 2008 WCC 2008 (World Chess Championship 2008) yang sangat menyita perhatian insan catur di seantero dunia akhirnya telah paripurna. Pecatur India yang dijuluki 'Macan Dari Madras' GM Viswanathan Anand (2783) akhirnya dengan permainannya yang akurat berhasil memenangkan dwi tarung melawan pecatur Rusia GM Vladimir Kramnik ini dengan skor lumayan 6.5 - 4.5. Gegap gempita di kota Bonn-Jerman dalam 'bioskop catur' dunia itu berlalu sudah. Semua perhatian pemerhati catur di seluruh dunia 'tumplek blek' diarahkan di kota Bonn Di negara Nazi ini. Setelah bermain 11x (dari rencana main 12x plus playoff jika berakhir imbang 6-6) dari tanggal 14 s/d 29 Oktober 2008 si kilat Vishy Anand menang 3x, kalah 1x dan remis 7x.

Tempat pertandingan yang diseting seperti gedung bioskop twenty one dengan teknologi yang super canggih dan disiarkan secara langsung lewat di internet ke seluruh dunia ini memang memukau berbagai kalangan catur. Dengan hadiah yang sangat menggiurkan, dan tiket masuk jutaan rupiah ke tempat pertandingan, barulah olahraga catur ini tampak dikelola dengan sangat profesional sebagai industri olahraga.

Kejuaraan Catur Beregu Antar Klub Eropa 2008, Klub-Klub Dari Eropa Timur Merajai

Bersamaan dengan Kejuaraan Dunia Catur Dwi Tarung Anand-Kramnik Bonn 2008, di kota Kalithea-Yunani digelar turnamen catur kelas dunia yaitu Kejuaraan Catur Beregu Antar Klub Eropa 2008. Meskipun hanya 'antar klub', jangan salah kawan-kawan yang ikut adalah para petinggi-petinggi catur kelas dunia dengan ELO Rating banyak yang di atas 2600 bahkan 2700. Dalam arena bergengsi Eropa ini terbukti pecatur-pecatur dari klub asal Eropa Timur merajai Championshp ini. Untuk KELOMPOK PRIA/OPEN, Klub URAL Sverdlovskaya (bermarkas di Rusia) yang diperkuat banyak GM top dunia seperti GM Gata Kamsky, GM Teimour Radjabov, dan beberapa GM-GM hebat lainnya akhirnya menjadi juara setelah mengungguli lawan-lawannya dan meraih poin tertinggi. Sedangkan Klub Cercle d’Echecs Monte Carlo (bermarkas di Monte Carlo) yang diperkuat oleh GM Koneru Humpy, GM Xie Jun, GM Cramling Pia dan beberapa pecatur wanita kelas atas lainnya merajai KELOMPOK WANITA. Pecatur GM terkuat (PRIA./OPEN) yang ikut turnamen ini tercatat adalah GM Magnus Carlsen (Norwegia), GM Vasily Ivanchuk (Ukraina, GM Levon Aronian (Armenia), GM Teimour Radjabov (Azerbaijan), dan pecatur top lainnya. Sedang di sektor WANITA ada GM Koneru Humpy, GM Xie Jun, GM Cramling Pia dan yang lainnya. Prestasi hebat dibuat oleh GM Vladimir Malakhov (2675) dari klub URAL Sverdlovskaya (rating performance 3187) yang berhasil meraih FULL POINT (tidak pernah kalah ataupun remis, semua menang) dalam 7 babak dan GM Minasian Artashes (2541) dari klub Bank King (rating performance 3002) yang main 6x.

12 Pecatur Top Nasional Bentrok Di PMS Open X Solo 2008, MF Anjas Novita Juara Bikin Kejutan

Salah satu ajang catur tingkat nasional yang digelar setiap tahun dan selalu ditunggu-tunggu masanya oleh para pecinta catur dan master catur di tanah air adalah PMS (Perkumpulan Masyarakat Solo) Open yang digelar di kota Solo Jawa Tengah. Di tahun 2008 ini PMS Open X digelar dengan memperebutkan hadiah total Rp.20 juta. Turnamen catur PMS Open kali ini berkategori IV Percasi (turnamen ini bisa menerbitkan norma gelar MN/MP bagi peserta yang memperoleh nilai sesuai peraturan Percasi). Kategori IV sudah merupakan kategori yang tinggi untuk level nasional. Turnamen ini cukup bergengsi dengan ikut sertanya 12 pecatur top nasional dalam ajang catur di bumi bekas kerajaan Mataram ini. Yang hadir dalam PMS Open tahun ini adalah pecatur top GM Susanto Megaranto, GM Ardiansyah, GM Cerdas Barus dan lain-lainnya. Setelah para jawara-jawara catur dari seantero negeri beraksi dengan alotnya dari tanggal 21-26 Oktober 2008, akhirnya MF Anjas Novita dari Jawa Barat secara mengejutkan menjuarai turnamen ini mengungguli pecatur-pecatur yang di atas kertas lebih tinggi ratingnya dari dirinya.

MI Irwanto Sadikin Menjuarai GBIP Bali Open Maranatha IX 2008 Di Kota Denpasar-Bali

Turnamen catur yang digelar di pulau Dewata Bali yang merupakan even tahunan telah selesai tadi malam. Turnamen Catur Kategori Percasi (bisa menelorkan norma gelar MN dan MP) yang diikuti oleh sekitar 90 peserta ini akhirnya dijuarai pecatur dari Kaltim MI Irwanto Sadikin. Turnamen yang dilaksanakan di GOR Nugrah Rai Denpasar-Bali ini dibuka oleh Menteri Negara Olahraga Bpk. Adhyaksa Dault. Turnamen ini juga dihadiri Wakil Ketua Umum PB Percasi Drs. H. Utut Adianto, GM. Bali Open Maranatha IX 2008 digelar pada tanggal 18-26 Oktober 2008 menggunakan Sistem Swiss 9 Babak. Peringkat akhir dari turnamen catur tingkat nasional yang paling bergengsi di Bali ini saya cantumkan di bawah. Informasi ini saya dapat dari sms teman master yang ikut dalam event tersebut.

Download Partai Opening Semi Slav Meran D49 Pembukaan Bidak Menteri Yang Berkembang Liar Jurus Anand Menundukkan Kramnik Di WCC2008

Pembukaan Bidak Menteri yang diawali dengan langkah 1.d4 d5 oleh para ahli dikategorikan sebagai pembukaan tertutup, karena kelanjutan partai yang seringkali memang tenang-tenang saja. Partai-partai dengan tipe pembukaan-pembukaan ini umumnya bergaya posisional. Kedua pecatur dituntut memiliki pemahaman posisi yang baik dalam menangani permainan dengan jurus ini. Tetapi sejatinya tidak selalu pembukaan 1.d4 d5 berlangsung tertutup terus. Contoh paling gress dan nyata adalah dalam Pembukaan Gambit Menteri Ditolak, Semi Slav Meran (kode ECO D49) yang masih hot diperagakan 2 kampiun catur dunia GM Vladmir Kramnik (Rusia) sebagai pemegang buah putih dan GM Viswanathan Anand (India) di belakang buah hitam dalam Kejuaraan Dunia Catur 2008 di kota Bonn-Jerman yang sekarang pun masih berlangsung. Partai D49 ini dimainkan kedua pecatur top dunia ini pada babak ke-3 dan babak ke-5 dari 12 babak yang akan dimainkan. Dari partai-partai yang mereka gelar ini terlihat jelas partai yang pada awalnya adem ayem, berkembang menjadi liar dan penuh komplikasi. Dalam posting ini saya sharingkan database partai-partai catur dengan pembukaan D49 ini yang saya ambil dari koleksi database pribadi saya (dari yang terlama tahun 1924 sampai yang paling gress tahun 2008). Juga saya sertakan pula TEORI dan simulasi menggunakan engine-engine catur top dunia DARI PEMBUKAAN D49 ini. Jadi sangat sayang kalo dilewatkan begitu saja. Yang tidak sabaran mau segera mau mendownload, linknya ada di paling bawah dari posting ini. Simak dan baca terus...

 
  • ©Blog Komputer Catur 2007-2018, allright reserved.