CARI LEWAT GOOGLE



SUARA HATI INSAN CATUR





Olahraga Catur Diusahakan Segera Masuk Ajang Olahraga Dunia Multi Event - OLIMPIADE

Membaca berita dari situs resmi FIDE beberapa hari ini, ada berita penting bahwa Presiden FIDE Kirsan Ilyumzhinov dengan segala daya upayanya akan mengusahakan (baca: mengklaim) olahraga catur agar segera masuk dalam kegiatan olahraga multievent - OLIMPIADE. Popularitas catur di seluruh di dunia dijadikan alasan kuat bagi Ilyumzhinov untuk mendesak IOC (komite olimpiade) agar catur dimasukkan dalam OLIMPIADE (bukan Olimpiade khusus catur, seperti yang selama ini dilaksanakan). Jika ini bisa terlaksana, sungguh suatu perkembangan dan kemajuan yang signifikan dalam catur. Dan pengaruhnya juga akan luar biasa. Catur akan terangkat di seluruh dunia. Efeknya lagi para sponsor juga akan bisa lebih banyak masuk ke catur. Ujung-ujungnya para insan catur yang akan memetik keuntungan. Hadiah-hadiah mungkin akan bertambah besar. Kesejahteraan atlit catur menjadi terdongkrak beberapa kali lipat. Para pejabat-pejabat di daerah juga akan semakin getol mengusahakan agar di daerah/negaranya akan ada atlit catur yang hebat yang akan dapat mengharumkan nama daerah/negaranya. Berikut adalah berita tentang hal ini yang saya terjemahkan langsung dari situs resmi FIDE.

 
  • ©Blog Komputer Catur 2007-2018, allright reserved.