Saya ucapkan selamat kepada Tim Catur dari DKI Jakarta yang telah sukses menjadi JUARA UMUM di ajang paling elit di bidang olahraga catur di negeri ini yaitu KEJURNAS CATUR 2009 PALANGKARAYA tanggal 16-24 Nopember 2009. Hasil dari pertandingan bisa dikatakan adalah cerminan kesuksesan PEMBINAAN CATUR di daerah tersebut. Bagi siapa yang santai-santai dan TIDAK SERIUS saat belajar catur maka akan menghadapi KESULITAN-KESULITAN saat di pertandingan. Sebaliknya bagi mereka yang bekerja keras, belajar sangat serius akan mendapatkan banyak kemudahan di pertandingan dan ujung-ujungnya akan berbuah manis. Berakit-rakit ke hulu, berenang-renang ke tepian, begitulah kata pepatah. Siapa yang lebih keras dan lebih serius belajarnya daripada pesaing, dialah yang akan memenangkan persaingan ini. DKI menjadi juara umum setelah secara mengejutkan mendominasi hampir di semua kelompok Yunior Putri dengan total raihan 8 emas, 2 perak dan 3 perunggu. Jawa Barat yang terseok-seok dan gagal total di kelompok yunior, masih diselamatkan mukanya oleh 2 pahlawan caturnya yaitu siapa lagi kalo bukan GM Susanto Megaranto dan GMW Irene Kharisma Sukandar yang menyabet emas. Jabar akhirnya mendapatkan 2 emas, 6 perak dan 6 perunggu. Peringkat ketiga direbut Kaltim dengan 2 emas, 3 perak dan 1 perunggu. Dan di peringkat ke-4 Jawa Timur agak apes karena melorot peringkatnya (di Kejurnas 2008 Bandung peringkat ke-3) dengan hanya 2 emas dan 1 perunggu saja.