CARI LEWAT GOOGLE



SUARA HATI INSAN CATUR





Freezer, Software Canggih Khusus Ending Yang Membuat Analisa Di Babak Akhir Lebih Cepat Dan Akurat

Berdasarkan pengalaman saya selama ini, engine-engine catur yang ada saat ini kurang memuaskan (sempurna) dalam memecahkan masalah ending. Sehingga masih dibutuhkan alat bantu untuk ending seperti Nalimov Endgame TableBase. Dengan file database ending ini analisa posisi di babak akhir hasilnya lebih sempurna. Hanya sayangnya Tablebase yang ada saat ini baru mampu menangani ending dengan maksimal 6 buah yang tersisa (termasuk buah raja).

Memang saat ini untuk yang 7 buah tersisa masih terus diupayakan oleh para ahli (sebagian sudah tersedia). Untuk mengatasi keterbatasan ini, para ahli membuat program catur khusus ending yang diberi nama Freezer (seperti nama dalam kulkas aja ya untuk bikin es). Diharapkan dengan Freezer, ending-ending dengan tersisa 7 buah ke atas akan bisa diselesaikan dengan baik.

Dengan software canggih Freezer, kita bisa menganalisa ending dengan buah catur lebih dari 6 buah tersisa di atas papan. Bahkan Freezer juga bisa ber-kolaborasi dengan Tablebase untuk mempercepat penyelesaian masalah ending. Hasil analisa Freezer lebih akurat daripada memakai engine biasa.

Cara kerja Freezer adalah dengan membuat semacam database sementara, tapi hanya untuk khusus ending tertentu. Bandingkan dengan tablebase yang sudah siap pakai untuk segala jenis ending apapun. Jadi proses dari Freezer lebih lambat daripada Tablebass, karena Freezer harus membuat database lebih dulu untuk memecahkan ending tertentu yang telah didefinisikan. Semakin kompleks dan banyak jumlah buah catur yang tersisa, tentu akan semakin lama waktu pemecahannya.

Gabungan Freezer+Tablebase+Engine akan menjadi alat bantu untuk memecahkan ending yang sangat handal.

Situs resmi Freezer :
http://www.freezerchess.com

Halaman Download situs Freezer :
http://www.freezerchess.com/index.php?topic=download

Contoh-contoh penyelesaian ending dengan Freezer :
http://www.freezerchess.com/index.php?topic=examples

Screenshot Freezer :
http://www.shredderchess.com/chess-info/screenshots/freezer-windows-screenshots.html

Lain waktu akan saya postingkan lagi contoh-contoh yang lebih banyak penyelesaian babak akhir dengan program Freezer ini.

Selamat ber-ending ria!

GENS UNA SUMUS.

 
  • ©Blog Komputer Catur 2007-2018, allright reserved.