CARI LEWAT GOOGLE



SUARA HATI INSAN CATUR





Download Partai Sisilia Najdorf B90 (6.Ge3 e5), Senjata Para Grandmaster Dunia

Beberapa waktu yang lalu saya telah postingkan untuk teman-teman catur, Download Partai (Database Opening Repertiore) Sisilia Najdorf B80 (6.Ge3 e6). Hari ini saya akan sajikan kelanjutannya yaitu Sisilia Nadorf B90 (6.Ge3 e5). Kedua Sislia ini telah terbukti digunakan secara rutin oleh para Grandmaster dunia sebagai senjata andalan. Tidak kurang dari GM Veselin Topalov, GM Viswanathan Anand, GM Vasily Ivanchuk, GM Sergey Karjakin, GM Bu Xiangzhi, dan lain-lain.

Kedua sub varian sisilia ini (B80 dan B90) ini mirip sekali. Hanya bedanya yang B80, hitam memilih langkah 6.... e6 sedangkan B90 langkahnya 6.... e5. Kelanjutannya tentu saja berbeda teman-teman. Langkah e6 barangkali tujuannya lebih mengutamakan menjaga petak penting (dalam Sisilia) yaitu petak d5. Sedangkan langkah bidak hitam ke e5 lebih mengedepankan aktifnya gajah hitam di c8 (nantinya ditaruh dipetak e6 sebagai penjaga petak d5).



Dari statistik 8258 partai lengkapnya didapatkan 38% dimenangkan oleh Putih (3147 partai), 32% Draw (2557 partai) dan 30% menang pihak hitam (2554 partai). Dari statistik ini bisa dikatakan opening ini sangat layak dimainkan oleh buah hitam. Sesuai dengan sifat dari 'jurus' Sisilia Najdorf yang terkenal tajam dan penuh dinamika. Jadi teman-teman yang bergaya bermain agresif (buah hitam) bisa memakai jurus ampuh ini.

Seperti posting sebelumnya, pihak putih salah satu cara yang efektif untuk meredam ke-agresifan buah hitam adalah juga membalas dengan permainan yang tidak kalah agresif pula yaitu dengan formasi 'SERANGAN INGGRIS' yang ditandai dengan pergerakan gajah ke petak e3 dan selanjutnya rokade panjang. Strategi putih jelas menyerang ke sayap raja sedangkan hitam menyerang balik ke sayap menteri putih di mana raja putih bersemayam. Kadangkala kalo memungkinkan hitam bisa mendobrak petak pusat dengan memajukan bidak d6-d5 untuk mengaktifkan buah-buah hitam dan.

Untuk mendowload partai-partai Sisilia Najdorf B90 (1.e4 c5 2.Kf3 d6 3.d4 cxd4 4.Kxd4 Kf6 5.Kc3 a6 6.Ge3 e5) silakan langsung saja Klik Di Sini (filenya format RAR, bisa dimekarkan dulu dengan program WinRAR atau Kompresi lainnya, selanjutnya menjadi file PGN dan bisa dimainkan dengan sembarang program catur semacam Fritz, Chessmaster, Arena, dll.). Partai dipilih hanya yang ber-ELO rating 2600 ke atas saja (sebanyak 283 partai terbaru, termasuk Corus Wijk An Zee 2008).

Bagi teman-teman yang ingin partai lengkap Opening ini Sisilia Najdorf B90 (8258 partai dari tahun 1950-2008) silakan kirim email ke saya.

Adapun teori dari opening ini (diambil dari Encyclopedia Chess Opening) bisa juga didownload langsung dari blog ini dengan Klik Di Sini.

Semoga posting ini menyenangkan bagi teman-teman yang memiliki dan menekuni juru ini.

GENS UNA SUMUS.

 
  • ©Blog Komputer Catur 2007-2018, allright reserved.